MATSAMA 2022 H 1 ( MENGENAL LEBIH DEKAT MADRASAH)
MATSAMA 2022 H 1 ( MENGENAL LEBIH DEKAT MADRASAH)

MATSAMA 2022 H 1 ( MENGENAL LEBIH DEKAT MADRASAH)

  • 18 Juli 2022
  • By Admin

Kedungwuni - Senin (18/7/22) Hari pertama Masa Ta'aruf Siswa Madrasah peserta didik baru MAN Pekalongan disajikan materi kemadrasahan dengan bingkai *Mengenal Lebih Dekat Madrasah* MAN Pekalongan. Waktu pelaksanaan materi kemadrasahan dengan tema *Mengenal Lebih Dekat Madrasah* pukul 08.00 - 09.30 WIB. Pelaksanaan sesi 1 kemadrasahan ini terbagi menjadi 2 kelompok aula lantai 2 dengan no.peserta 01 s.d. 153 dan aula lantai 1 dekat ruang BK dengan no.peserta 154 s.d. 313.

Pada kesempatan ini paparan materi Matsama kemadrasahan di aula lantai 1 mengusung tema *Mengenal Lebih Dekat Madrasah* disampaikan H Casudi, M.Pd. Kegiatan diawali dengan _streaching_ dan pengkondisian diri peserta. Peserta dibawa ke alam motivasi dan _minset_ mengenal visi madrasah membangun generasi sholeh-sholehah, berakhlakul karimah, cerdas dan berprestasi serta kemadrasahan.

Selanjutnya diputar video profil madrasah MAN Pekalongan. Profil madrasah merupakan gambaran isi madrasah secara utuh. Profil madrasah berisi paparan visi madrasah, lingkungan, sarana prasarana, guru dan tenaga kependidikan, peserta didik, kurikulum, pembelajaran kegiatan peserta didik, ekstrakurikuler dan capaian prestasi serta publikasi madrasah. Profil madrasah juga merupakan pengejawantahan saksi hidup pelaksanaan program-program madrasah meliputi kurikulum, kesiswaan, sarana prasarana dan humas. Wow. Sungguh keren.

Penekanan materi *Mengenal Lebih Dekat Madrasah* sesi 1 pada profil madrasah secara utuh dan diformulasikan penjabaran visi madrasah dengan pelaksanaan kurikulum di madrasah. Pemberlakuan kurikulum merdeka peserta didik kelas X. Harapan kurikulum merdeka meliputi mandiri belajar, mandiri berubah dan mandiri berbagi. Tampak antusias peserta didik mengikuti Matsama hari perdana.

Pada saat yang bersamaan di aula lantai 2 MAN Pekalongan Supriyanto, M.Pd selaku pemateri dan sekaligus Waka Kurikulum menyampaikan paparan kemadrasahan dan diikuti peserta Matsama dengan sangat antusias. Komunikasi yang dibangun dengan peserta didik menghidupkan suasana Matsama.

Siap Matsama Siap Generasi Sholeh-Sholehah.

(C-G)

  • ALAMAT SEKOLAH

    Komplek Islamic Centre jalan Capgawen No. 113, Kec. Kedungwuni, Kab. Pekalongan

  • Telepon
    (0285) 4482358 (0285) 7830301